Halo pembaca setia yang BintangKampus banggakan, kali ini saya akan membahas tentang hubungan dalam dua kata. Kata tersebut adalah "Komunikasi" dan "Bisnis".
Ada yang bingung tidak dengan judul di atas?
Komunikasi dalam Bisnis dan Komunikasi sebagai Bisnis.
Apa maksudnya?
Sumber : unsplash.com |
Komunikasi dalam bisnis itu berarti tindakan yang menghasilkan suatu pertukaran pesan (informasi) dalam lingkup bisnis atau tindakan memasarkan bisnis yang terjadi di antara rekan kerja, pihak-pihak yang menjalin kerjasama, antara produsen dengan konsumen, antara penjual dengan pembeli, antara penyedia jasa dengan pengguna jasa, dan yang lainnya.
Tindakan bisnis yang dilakukan bisa dalam bentuk negosiasi, kerjasama, jual beli, kontrak pembangunan, lobbying, interview, manajemen konflik, hubungan industrial, komunikasi organisasi, komunikasi pemasaran, dan yang lainnya.
Sedangkan...
Komunikasi sebagai bisnis itu merupakan salah satu jenis bisnis yang bergerak di bidang komunikasi dengan mengkomersialisasikan segala hal dalam kehidupan manusia.
Contoh bisnis di bidang komunikasi yaitu bisnis advertising, bisnis event organizer, bisnis jasa/pelayanan birokrasi, bisnis konsultan, bisnis empowering people (training, motivator, juru kampanye, juru dakwah, dan yang lainnya), penyiar, MC, dan yang lainnya.
Di bawah ini saya akan memberikan contoh serba-serbi peristiwa komunikasi yang sering terjadi dalam kehidupan bisnis, di antaranya adalah:
- Negosiasi
Negosiasi adalah kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh dua pihak untuk memperoleh hasil yang menguntungkan bagi kedua pihak tersebut. Negosiasi biasanya dilakukan oleh pihak yang memiliki kepentingan dengan pihak yang menyediakan kepentingan tersebut.
Misalnya saja antara pihak sekolah dengan perusahaan pemberi magang untuk siswa dalam rangka kerja sama memberikan pendidikan kerja di lapangan, atau antara mahasiswa dengan pejabat daerah setempat dalam rangka meminta izin untuk melakukan kegiatan pelatihan bagi warga di daerah tersebut.
- Lobbying
Lobbying adalah kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh organisasi / perusahaan dengan pihak yang menyediakan jasa atau pihak yang memiliki kekuasaan dengan tujuan untuk memperoleh solusi yang terbaik bagi sebuah permasalahan yang menyangkut kepentingan organisasi/perusahaan.
Misalnya, suatu perusahaan yang belum mengerti tentang cara mengurus pajak, maka perusahaan mengirim wakilnya untuk bertemu dengan orang ahli pajak agar diberi arahan dalam mengurus pajak perusahaan, sehingga perusahaan tersebut tidak kebingungan lagi.
- Interview
Interview adalah kegiatan komunikasi yang pertukaran pesannya terjadi dalam jaringan komunikasi formal, antara satu orang dengan satu orang atau beberapa orang. Dalam interview pihak yang bertanya adalah pihak yang memiliki kekuasaan dan pihak yang ditanya adalah pihak yang memiliki posisi di bawah atau tidak memiliki kekuasaan yang sama dengan pihak yang bertanya.
- Manajemen konflik
Manajemen konflik berkaitan dengan upaya untuk mengelola isu, memahami masalah, dan menganalisa pemecahan terbaik untuk memenangkan semua pihak. Manajemen konflik juga memiliki tujuan untuk mengantisipasi bibit masalah sebelum berkembang biak makin luas. Dengan adanya manajemen konflik kia bisa mengurangi konflik yang mungkin akan timbul di kemudian hari.
- Hubungan industrial
Hubungan industrial adalah kajian mengenai bagaimana organisasi mengelola manusia di dalamnya dan bagaimana manusia mengendalikan organisasi. Dalam hubungan industrial, komunikasi memegang peranan penting sebagai keseluruhan kegiatan.
- Komunikasi organisasi
Komunikasi organisasi merupakan kegiatan komunikasi yang terjadi dalam sebuah struktur atau sistem.
- Komunikasi pemasaran
Dalam komunikasi pemasaran tujuan utama komunikasinya adalah menjual produk dan membuat produk tersebut menjadi bagian dari kebutuhan manusia.
Itulah beberapa contoh serba-serbi komunikasi dalam bisnis, tentunya masih banyak lagi serba-serbi yang lain sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan.
(Baca juga: Pengantar Ilmu Hukum)
Sekarang BintangKampus akan membahas tentang serba-serbi komunikasi sebagai bisnis atau model bisnis yang bergerak di bidang komunikasi.
Apa sajakah itu?
Bisnis di bidang komunikasi dimulai sejak ditemukannya mesin cetak untuk mencetak surat kabar, majalah, brosur dan ditemukannya mesin ketik hingga microphone untuk orasi master of ceremony atau pidato calon pejabat.
Serba-serbi bisnis di bidang komunikasi di antaranya sebagai berikut:
- Advertising
Bisnis yang sedang menjamur saat ini apalagi didukung dengan bisnis online yang juga tumbuh subur membuat bisnis ini semakin diminati banyak orang. Periklanan atau advertising mencakup semua hal tentang produk, mulai dari kemasannya, iklan, cara pembuatan, merek, infromasi produk, dan yang lainnya.
Tidak sedikit pemasang iklan yang rela memasang iklannya dengan harga yang cukup mahal, dengan tujuan produkya akan dikenali banyak orang. Dan tak sedikit pula pebisnis advertising memasang harga yang tinggi untuk setiap iklan yang ditampilkan.
Seiring dengan kemajuan teknologi di zaman sekarang, proses produksi periklanan menjadi semakin mudah. Contoh macam periklanan seperti media cetak, radio, iklan di televisi, billboard, spanduk, brosur, dan iklan lewat media internet.
Nantinya jika Anda ingin mengiklankan produk Anda, Anda harus sudah tahu market pasar Anda berada di media advertising yang mana agar bisa menghemat biaya iklan. Misalnya saja Anda menjual kacamata untuk orang tua, maka media cetak koran lah yang tepat sebagai tempat iklan produk Anda karena kebanyakan yang membaca koran adalah para orang tua.
- Event organizer
Bisnis jasa perencanaan kegiatan atau event termasuk bisnis yang tumbuh dengan baik di Indonesia. Biasanya kegiatan-kegiatan yang membutuhkan jasa ini di antaranya adalah Pameran, Konser musik, Kampanye politik, Pernikahan, Ulang tahun, Sunatan, Tujuh bulanan, Siraman, dan yang lainnya.
- Jasa / pelayanan birokrasi
Bisnis ini di antaranya seperti Notaris, Pengacara, Jasa pengurusan surat-surat kendaraan bermotor, Jasa pengurusan paspor dan visa, Jasa pengurusan Amdal, Jasa pengurusan pajak, dan yang lainnya.
- Konsultan
Konsultan terdiri dari para ahli yang memiliki kompetensi khusus berkaitan dengan jenis pekerjaan / proyek yang dibutuhkan. Konsultan bukan pegawai negeri sipil, tapi murni swasta.
Biasanya bisnis ini tumbuh subur karena acuan dari pemerintah yang menghendaki setiap pekerjaan pemerintah yang termasuk kategori proyek fisik harus dikerjakan pihak ketiga. Nah pihak ketiga inilah yang disebut sebagai konsultan.
- Empowering people (training, motivator, juru kampanye, juru dakwah, dan yang lainnya)
Empowering people mulai booming dengan nama ESQ (Emotional Spiritual Quotient) atau kemampuan manusia dalam mengendalikan dirinya melalui pemahaman spiritual dan emosional sehingga mencapai potensi terbaik dan produktivitas yang prima.
Saat ini bisnis empowering people banyak dibutuhkan karena orang-orang di zaman sekarang banyak yang membutuhkan sebuah inspirasi atau motivasi baik itu untuk usahanya atau kebutuhan yang lainnya. Bisnis ini juga menjadi terkenal karena pernah masuk dalam program televisi misalnya program motivasi dari Pak Mario Teguh di Metro TV.
- Penyiar radio, MC, story teller
MC (Master of Ceremony) masih dilihat sebelah mata, walaupun hal sebaliknya terjadi jika MC tersebut adalah seorang Public Figure, maka bisa menghasilkan nilai yang lebih.
Begitu pun dengan story teller, orang yang membawakan cerita dengan pembawaan menarik bagi anak-anak dan orang dewasa yang mampu membawa orang lain masuk ke dalam imajinasi cerita yang dibawakannya.
Nah itu dia pembaca sekalian pembahasan BintangKampus mengenai serba-serbi komunikasi dalam bisnis dan komunikasi sebagai bisnis.
Mungkin itu saja yang bisa BintangKampus sampaikan. Sampai jumpa dan ketemu lagi di artikel BintangKampus yang selanjutnya. Semoga bermanfaat.
Sumber materi : Buku Kewirausahaan oleh Ulviana Restu H. S.Sos, M.I.Kom
0 komentar:
Posting Komentar